Senin, 04 Juli 2011

RAPUHNYA TANAH JABAR


Dalam beberapa tahun terakhir, tanah Jawa Barat mengalami peningkatan dalam gejolak seismografi. Gempa Tasik 7,3SR pada 2 September 2009 yang terasa hingga Ancol tampaknya tak akan mungkin terlupakan, hingga sekarang menyisakan ribuan warga masih tinggal di pengungsian, tak tertangani kehidupannya yang sudah hilang lahan dan nafkahnya.

Dan para pemerintahan kabupaten terkait tidak mampu mengatasi ataupun menyelesaikan permasalahan masyarakat, pun tidak punya skema untuk mencegah keadaan yang lebih buruk, yang bisa saja terjadi.

Masih teringat bagaimana Bupati Kab. Bandung Barat yang sempat jadi panutan soleh dan idola ketika PILKADA tahun 2008, baru-baru ini masuk TIPIKOR akibat korupsi bantuan bencana alam. Dengan mental korup para raja kecil daerah yang sedang mekar, tidak bisa kita berharap kesanggupan pemerintah Indonesia dalam mengantisipasi bencana demi bencana yang sedang menghantam tanah Jabar.

Sebagai Pacific Ring of Fire, Indonesia senantiasa rawan bencana. Indonesia terbentuk oleh pergerakan besar tiga lempeng : Indo- Australia, Eurasia dan Pasifik. Pertemuan dan saling bertumbukannya ketiga lempeng yang sangat aktif tersebut berisiko gempa bahkan tsunami. Daerah selatan Jawa merupakan bagian dari memanjangnya lempeng Eurasia,

9 Mei 2010 gempa 7,2 SR melanda Meulaboh, Aceh Barat hingga Medan. Pusat gempa di 3,61 LU 95,84BT, 66 Km barat daya Meulaboh, Aceh Barat dengan kedalaman 30 Km dpl. 30

September 2009 gempa 7,6SR di Padang Pariaman, Sumatera Barat berpusat di 57 km barat daya Pariaman, 0.84LS 99.65 BT.



Tanah bagian tengah – selatan Jabar inipun akhir-akhir ini menunjukkan kerapuhan yang semakin nyata. Di Garut terjadi keretakan tanah.

Di Sumedang, sapi-sapi mogok menghasilkan susu akibat ketegangan memuncak merasakan getaran2 di bawah tanah selama 10 hari berturut-turut. Dalam kurun waktu seminggu sejak 21-28 April 2010, warga desa Tanjungsari Kabupaten Sumedang merasakan getaran-getaran tanah, mendengar 10 kali dentuman bagai ledakan yang menurut BMKG berasal dari pergerakan tanah 2km di bawah tanah. Akibatnya terjadi retakan di permukaan sepanjang 1 km. Sosialisasi BMKG yang menyebutkan fenomena tersebut tidak akan sampai menghancurkan rumah, berhasil menenangkan warga untuk tidak sampai mengungsi.Khusus ledakan akibat pergerakan tanah di Tanjungsari, pemerintah harus mengerahkan penelitian ilmiah geologi, apakah terkait dengan proses pengerjaan bendungan Jatigede yang tengah berlangsung. Penggalian terowongan limpasan, penjebolan gunung.

Longsor susul menyusul meluruhkan tebing Jalan Raya Bandung-Sumedang arah Cadaspangeran, tepatnya di blok Pasirucing Dusun Cilengsar Des Ciherang Kec. Sumedang Selatan kab. Sumedang, (Pikiran Rakyat, Senin 17 Mei 2010). Kepala Dinas PU Kab. Sumedang Ir. H. Eka Setiawan mengakui selain akibat curah hujan yang tinggi, aspek lainnya juga menyebabkan longsor tersebut, seperti struktur tanah yang labil dan kemiringan jalan, dan juga getaran yang ditimbulkan kendaraan dan alat berat yang melewati kawasan. Dan jalur tersebut digunakan oleh kendaraan pengangkut alat berat dan bahan bangunan bendungan Jatigede selama beberapa bulan terakhir ini.
Digg Google Bookmarks reddit Mixx StumbleUpon Technorati Yahoo! Buzz DesignFloat Delicious BlinkList Furl

1 komentar: on "RAPUHNYA TANAH JABAR"

Amisha mengatakan...

Saya telah berpikir bahwa semua perusahaan pinjaman online curang sampai saya bertemu dengan perusahaan pinjaman Suzan yang meminjamkan uang tanpa membayar lebih dulu.

Nama saya Amisha, saya ingin menggunakan media ini untuk memperingatkan orang-orang yang mencari pinjaman internet di Asia dan di seluruh dunia untuk berhati-hati, karena mereka menipu dan meminjamkan pinjaman palsu di internet.

Saya ingin membagikan kesaksian saya tentang bagaimana seorang teman membawa saya ke pemberi pinjaman asli, setelah itu saya scammed oleh beberapa kreditor di internet. Saya hampir kehilangan harapan sampai saya bertemu kreditur terpercaya ini bernama perusahaan Suzan investment. Perusahaan suzan meminjamkan pinjaman tanpa jaminan sebesar 600 juta rupiah (Rp600.000.000) dalam waktu kurang dari 48 jam tanpa tekanan.

Saya sangat terkejut dan senang menerima pinjaman saya. Saya berjanji bahwa saya akan berbagi kabar baik sehingga orang bisa mendapatkan pinjaman mudah tanpa stres. Jadi jika Anda memerlukan pinjaman, hubungi mereka melalui email: (Suzaninvestment@gmail.com) Anda tidak akan kecewa mendapatkan pinjaman jika memenuhi persyaratan.

Anda juga bisa menghubungi saya: (Ammisha1213@gmail.com) jika Anda memerlukan bantuan atau informasi lebih lanjut

Posting Komentar